Padang, BantenGate.id —Pantai Carolina, yang terletak di Kecamatan Bungus Teluk Kabung (Bungtekab), Kota Padang, Sumatera Barat, dalam liburan Idul Fitri 1446 H banyak dikunjungi wisatawan yang berlibur bersama kaluarga dan sahabat.
Pada hari kedua Idul Fitri 2025, Pantai Carolina dipadati oleh pengunjung dari berbagai daerah, baik dari Kota Padang sendiri, luar daerah, hingga luar provinsi. Pantai dengan pasir yang landai dan air laut yang jernih ini memang menjadi destinasi wisata favorit bagi banyak keluarga, terutama untuk anak-anak yang suka bermain di bibir pantai atau berenang.
Seperti dilansir di laman KBRN (1/4/2025), di lokasi destinasi wisata tersebut nampak terlihat dari banyaknya kendaraan dengan plat nomor luar daerah seperti Pekanbaru, Jambi, Medan, Lampung, hingga beberapa plat kendaraan dari pulau Jawa. Sebagian besar pengunjung datang menggunakan kendaraan pribadi, namun ada pula yang memilih menggunakan kendaraan sewa, seperti bus pariwisata.
Anak-anak tampak senang bermain air, sementara para orang dewasa memilih bersantai di tikar yang disewa, menikmati angin laut dan berbagai makanan yang dijajakan di sekitar pantai. Beragam pedagang makanan dan minuman menawarkan kerupuk kuah, minuman dingin, hingga air kelapa segar untuk melengkapi suasana liburan yang ceria.
Bagi pengunjung yang ingin mencoba pengalaman berbeda, Pantai Carolina juga menyediakan wisata pulau dengan menaiki kapal motor. Harga sewa kapal berkisar antara Rp100 ribu hingga Rp200 ribu per trip. Selain itu, tersedia juga penyewaan sepeda listrik dan motor trail mini bagi yang ingin berkeliling area pantai dengan cara yang menyenangkan.
Pantai ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang memadai, seperti tempat salat, toilet, dan kamar mandi untuk kenyamanan pengunjung. Beberapa pengunjung menyatakan bahwa mereka memilih Pantai Carolina karena pemandangannya yang indah dan biaya yang terjangkau.
Untuk menikmati keindahan Pantai Carolina, pengunjung cukup membayar tiket masuk sebesar Rp10 ribu untuk dewasa dan Rp5 ribu untuk anak-anak. Selain itu, ada biaya parkir kendaraan sebesar Rp10 ribu yang dibayarkan langsung di pintu masuk bersama tiket masuk.
Dengan biaya yang terjangkau dan berbagai fasilitas yang lengkap, Pantai Carolina menjadi salah satu pilihan utama destinasi liburan di Kota Padang, khususnya pada momen libur Idul Fitri 2025 ini.–(red)